LAHAT, wartabianglala.com – Gubernur Sumsel, Herman Deru, yang juga Ketua Umum Perbakin Sumsel resmi mengukuhkan pengurus Persatuan Menembak Target dan Berburu Seluruh Indonesia (Perbakin) Kabupaten Lahat masa bhakti 2020- 2024.
Kegiatan tersebut, dipusatkan di Gedung Olahraga (Gor) Bukit Tunjuk Kabupaten Lahat, Rabu (21/10), yang langsung dilantik Ketua Umum Perbakin Sumatera Selatan dan disaksikan seluruh undangan yang hadir.
Dalam sambutan Ketua Perbakin yang baru saja dilantik, Cik Ujang, SH, mengucapkan terimakasih kepada Ketua Perbakin Sumatera Selatan yang mana telah melantik pengurus Perbakin Kabupaten Lahat periode 2020- 2024.
“Pada hari ini kita melakukan 2 kegiatan pelantikan pengrus Perbakin Lahat dan pelantikan pengurus Koni Kabupaten Lahat. Disini kami pengurus Perbakin meminta dukungan dari Ketua Perbakin Sumatera Selatan untuk memajukan Perbakin Kabupaten Lahat ini, ” pintanya.
Menurut HD, Perbakin mengemban misi dan membina organisiasi baik dalam hal administrasi, sarana, prasarana guna meningkatkan prestasi serta meningkatkan martabat bangsa dan meningkatkan persatuan dan kesatuan bangsa.
“Dengan telah dilantiknya pengurus Perbakin Kabupaten Lahat saya mengucapkan selamat kepada pengurus Koni Lahat dan pengurus Perbakin Lahat, ” ucapnya.
Selain itu, HD meminta agar Perbakin mengambil peran untuk menemukan atlet-atlet yang berbakat. Karena begitu banyak atlet tersebar yang punya bakat tapi tidak tahu cara menyalurkannya.
“Orientasi kita prestasi, Iakukan edukasi ke sekolah-sekolah atau Desa- desa, guna memperkenalkan kepada maayarakat luas tentang Perbakin ini, ” pintanya.
Aan Kuncay
Editor : Redaksi