LAHAT, wartabianglala.com – Mendapat amanah menjadi Ketua Organisasi besar sekelas AMPG (Angkatan Muda Partai Golkar), Disran David berkomitmen untuk memberikan kinerja maksimal bagi AMPG.
Pemuda 32 tahun kelahiran Lahat 30 Desember 1987 ini, akan menakhodai AMPG Lahat untuk Periode 2020 – 2025. Bagi Disran David, amanah sebagai Ketua AMPG Lahat merupakan tanggung jawab besar dan pastinya akan penuh tantangan ke depannya.
“Tentu saja AMPG sebagai organisasi sayap dari Partai Golkar akan menyita banyak waktu, fikiran, dan tenaga. Akan tetapi inilah wujud totalitas yang akan saya berikan untuk kemajuan AMPG Lahat dan saya bertekad untuk membesarkannya,” ujar Disran David bersemangat.
Lebih lanjut, putra bungsu dari 5 bersaudara ini membeberkan bahwa langkah awal yang akan dilakukannya dalam waktu dekat adalah PD AMPG Kab.LAHAT lakukan penyegaran penguatan kepengurusan demi produktifitas organisasi, melaksanakan agenda-agenda strategis seperti struktur kepengurusan. Hal ini sesuai dengan amanah Dewan Pimpinan Pusat Partai Golkar melalui arahan ketua umum.
Disran David juga menjelaskan penyegaran struktur di tubuh PD AMPG Kabupaten Lahat didasari pada perkembangan dan dinamika organisasi secara internal.
“Kemampuan leadership oleh PD AMPG Kabuoaten Lahat melalui ketua DPD II Partai GOLKAR Kabupaten Lahat, Tanhar Effendi serta jajaran kepengurusan DPD Partai GOLKAR Kabupaten Lahat telah mengarahkan kepada PD AMPG Kabupaten Lahat untuk lebih kreatif dan bersinergi menunjukkan prestasi sesuai visi dan misi Partai Golkar Kabupaten Lahat,” kata Disran David selaku ketua PD AMPG Kabupaten Lahat. Rabu (21/10/2020).
Restrukturisasi dinilai Disran David merupakan hal positif. Karena hal itu bisa dijadikan sebagai tolok ukur dalam penjelasan keberhasilan seluruh program-program organisasi.
“Jadi langkah ini adalah sebuah kehadiran PD AMPG Kabupaten Lahat secara kelembagaan. Sebagai organisasi kader yang bertujuan untuk melahirkan generasi pelanjut tunas baru, sebagai kawasan candra dimuka,” tuturnya.
Suami dari Ice Trisna Sari, Am. Kep yang telah dikaruniai 2 orang anak ini berharap dengan dirinya mengetuai PD AMPG Kabupaten Lahat, akan bersemangat dan bersinergi kepada para pemuda-pemudi yang ada di Kabupaten Lahat untuk melahirkan kader-kader Partai Golkar terbaik untuk kemajuan dan berkembangnya Partai Golkar di Negara Indonesia, khususnya di Kabupaten Lahat.
“Harapan saya selaku ketua PD AMPG Kabupaten Lahat, kepada seluruh anggota yang sudah masuk dalam struktur pengurusan PD AMPG Kabupaten Lahat yang dimana struktur tersebut ada 9 bidang maka saya dan para 9 bidang atau Kabid tersebut akan siap mewujudkan harapan kaum milenial,” ungkapnya.
Anggota Badan Hukum dan HAM DPD Partai Golkar Kabupaten Lahat, Febi Diansyah, S. H (Ebot) menambahkan, pihaknya akan terus menguatkan konsolidasi demi meningkatkan elektoral Partai Golkar Kabupaten Lahat. Menurutnya, PD AMPG Kabupaten Lahat akan terus bergerak, terus konsolidasi hingga tingkat desa.
“Kita akan ada yang namanya orientasi atau diklat-diklat khusus untuk PD AMPG Kabupaten Lahat. Tugas pokok PD AMPG adalah meningkatkan elektoral Partai Golkar dari kaum milenial, pemuda dan olahraga jadi wilayah strategis kita. Kita dukung untuk Partai Golkar lebih baik, generasi AMPG generasi milenial dan potensial. Lebih bisa membaca informasi dan menjawab tantangan kedepan, AMPG dan Golkar punya posisi yang strategis,” ungka Ebot.
“Kader AMPG harus punya semangat dan tekad juang tinggi menempah diri, punya komitmen dan konsisten berjuang mencapai cita-cita,maka akan menjadi pemimpin di masa depan baik kepala daerah ataupun politisi terbaik,ini saya kutip dari sesepuh partai golkar yang tak mungkin saya sebutan nama nya.Hahhh…,” tambahnya lagi.
Aan Kuncay
Editor : Redaksi