Lahat, wartabiangla.com – Rencana pihak panitia lomba Cipta Cerpen dan Puisi wartabianglala.com 2020 untuk membukukan karya para peserta mendapat respon positif dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lahat. Hal ini didapati saat Pimpinan Redaksi wartabianglala.com Agus Kurniawan menyampaikan niatan tersebut di hadapan Ketua TP PKK Lahat Lidya Wati Cik Ujang, Kasubag Perencanaan Keuangan dan SDM Disdikbud Lahat Hasperi Susanto, dan Pimpinan Bank Sumsel Babel Cabang Lahat Taufik Hidayat, saat kegiatan pembagian hadiah pemenang lomba.
Agus Kurniawan mengatakan bahwa tujuan membukukan karya peserta, selain bentuk apresiasi karya, juga sebagai sebuah gerakan literasi yang besar bagi Kabupaten Lahat.
“Dengan dipermanenkannya karya mereka ke dalam bentuk sebuah buku, maka karya mereka tidak hanya sebatas singgah di perlombaan saja. Karya mereka akan abadi dan akan tinggal di perpustakaan setiap sekolah. Gerakan ini akan menjadi sejarah literasi di Kabupaten Lahat, karena akan menjadi antologi pertama dengan karya-karya asli putra-putri Kabupaten Lahat,” ujar Agus Kurniawan.
Pihak Disdikbud Kabupaten Lahat melalui Kasi Perencanaan Keuangan dan SDM Hasperi Susanto, menyambut baik niatan tersebut. Menurutnya keinginan tersebut bak gayung bersambut dengan apa yang diharapkan Disdikbud Kabupaten Lahat.
“Sebelumnya kami juga berpikir akan sangat sayang jika kegiatan ini hanya cukup sampai di perlombaan saja. Harus ada pergerakan yang lebih agar menjadi sebuah apresiasi karya yang lebih besar. Saat pihak panitia mengungkapkan niatan untuk membukukan karya seluruh peserta kita menyambut baik dan siap mendukung,” ucap Hasperi Susanto.
Sementara itu salah seorang panitia yang juga merupakan wartawan media wartabianglala.com Aan Kunchay mengatakan bahwa saat ini mereka sudah melakukan koordinasi dengan pihak penerbit.
“Mendapat sambutan positif dari pihak Disdikbud, kami langsung melakukan survey atau penjajakan ke pihak penerbit. Hal ini untuk mengetahui include seperti apa saja yang didapat berikut harga yang sesuai. Selain itu, tidak kalah penting kita melihat juga penerbit tersebut memiliki editor yang bisa dipercaya. Untuk cover atau sampul bukunya, kami dari wartabianglala.com punya desainer sendiri,” bebernya.
Penulis: Adi Potret