LAHAT, wartabianglala.com – Kemarin, Selasa (12/1/2021) bertempat di ruang pertemuan Kantor Camat Lahat, dihelat Deklarasi Kelurahan Layak Anak (Kelana) se-Kecamatan Lahat yang diselenggarakan Dinas Pemberdayaan Perempuan Dan Perlindungan Anak (DPP&PA) Lahat
Tampak hadir dalam acara itu Kepala DPP&PA, Hj. Nurlelah SAg MM beserta stafnya, Camat Lahat Zubhan Awali SSTP MSi dan Sekcam beserta Lurah se-Kabupaten Lahat.
Usai Deklarasi Kelana, Camat Lahat menghimbau kepada seluruh Kelurahan Dan Desa yang ada di wilayahnya untuk bersama-sama dan bahu-membahu mensukseskan Program Kabupaten Layak Anak (KLA) ditahun 2021 ini.
Walaupun, tambah Camat, Deklarasi Kelana sudah diselengarakan di Hotel Grand Zuri beberapa waktu lalu, namun hari ini merupakan perpanjangan dari kegiatan tersebut.
“Pada kesempatan ini, itu saya mengajak seluruh Lurah dan Kepala Desa, masyarakat dan Pihak Swasta yang ada di wilayah Lahat kota, mari kita bersama-sama menciptakan Kabupaten Lahat menjadi KLA,” jelasnya.
Sementara Kepala DPP&PA saat melalui Kabid PHA, Rohman menyampaikan Untuk menciptakan Kabupaten Lahat menjadi KLA, pihaknya Langsung turun ke kecamatan, kelurahan dan desa.
Supaya Program Kabupaten Lahat KLA ini, Cepat berjalan dan hak-hak untuk anak didapat, sama dengan hak yang dimiliki orang dewasa.
“Semoga dengan program KLA ini, kekerasan terhadap anak tidak ada lagi dan kedepan Anak-Anak mendapatkan Hak yang sama dengan orang Dewasa,” tutup Rohman.
Aan Kunchay