Lahat, wartabiaglala.com – Bertempat di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lahat, Lidyawati Cik Ujang, S.Hut, Bunda Paud Kabupaten Lahat, hadir menyerahkan langsung hadiah lomba Mewarnai Anak Usia Dini, Selasa (19/1/2021).
Turut hadir Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Lahat Drs. H. Suhirdin. M.M, Ketua Dharma Wanita Persatuan Hj. Wenny Deswan Irsyad beserta anggota, juga Ketua Himpaudi beserta seluruh anak-anak pemenang didiampingi orang tua.
Lidyawati Cikujang, S.Hut, dalam sambutannya bersyukur bahwa pada pagi menjelang siang ini kita dapat berkumpul bersama dalam rangka pembagian hadiah lomba Mewarnai Anak Usia Dini yang kemarin telah kita langsungkan secara virtual dan pemenangnya sudah kita dapatkan.
“Alhamdulillah hari ini kita berkumpul dengan anak-anak dan mereka pun terlihat bersemangat. Dalam kesempatan ini, kita akan membagikan hadiah kepada pemenang berupa sertifikat, piala dan uang pembinaan”. kata Lidyawati.
Masih dalam sambutannya, ia berpesan kepada ibu-ibu yang anaknya telah menjadi pemenang dalam perlombaan agar kiranya dapat terus memupuk bakat dan minat lukis dari anak-anaknya tersebut, siapa tahu kedepannya bisa menjadi pelukis handal.
“Buat ibu-ibu, perlu diketahui bahwa bakat/keinginan melukis adalah suatu hal yang tidak dapat dibuat-buat. Dikarenakan ia membutuhkan kepekaan dan sensitifitas rasa. Sehingga ketika itu dituangkan dalam suatu bentuk lukisan, ia akan menjadi karya seni yang bernilai baik. Untuk itu, jangan pernah larang anak-anak bila ia suka melukis, bila perlu dipupuk terus agar semakin jadi”. Tambah Lidya.
Di akhir, Bunda Paud mengucapkan terima kasih karena telah hadir sekaligus mengucapkan selamat karena telah menjadi pemenang. Teruslah belajar dan menjadi anak yang rajin sehingga dapat meraih cita-cita yang diinginkan.
“sekali lagi saya ucapkan terima kasih dan selamat kepada pemenang lomba mewarnai anak usia dini, teruslah belajar untuk meraih cita-cita yang anak-anak inginkan”. tutupnya.
(Redaksi)