wartabianglala.com – Bertempat di Opsroom Sekretariat Pemkab Lahat, dilangsungkan verifikasi lapangan penghargaan Anugrah Parahita Ekapraya ( APE ) Tahun 2020 dengan dihadiri oleh Bupati Lahat yang dalam hal ini diwakili oleh Wakil Bupati Lahat H.Haryanto, S.E.,M.M.,M.BA. Selasa (23/03/2021).
Verifikasi lapangan yang dilaksanakan secara virtual juga turut dihadiri PJ Sekda Lahat Drs.H. Deswan Irsyad, M.Pd.I, Assisten, Ketua TP PKK Kabupaten Lahat Lidyawati Cik Ujang, S.Hut, jajaran OPD, Ketua Baznas, Ketua Harian Puspa, Ketua Forum Anak, dan tamu undangan.
Kegiatan ini bertujuan untuk melihat lebih dalam data dan informasi pengakuan gender berdasarkan pengisian formulir evaluasi. Sehingga, tim dapat memperoleh data yang lebih lengkap, komprehensif dan objektif. Kemudian juga APE merupakan penghargaan yang diberikan kepada kementerian/lembaga dan pemerintah daerah yang dinilai telah berkomitmen.
Dalam pertemuan virtual tersebut, Wakil Bupati Lahat H. Haryanto, S.E.,M.M.,M.BA mengatakan, bahwa mereka menyambut baik kegiatan ini, dan atas nama Pemerintah Kabupaten Lahat, mereka sangat bangga dan berterima kasih atas masuknya Kabupaten Lahat sebagai salah satu nominator penerima penghargaan APE tahun 2020.
“Sebagaimana kita ketahui, APE adalah sebuah penghargaan bergengsi yang diberikan kepada kementerian/lembaga, kepala daerah provinsi maupun kabupaten/kota atas komitmen, prakarsa, dan keberhasilan kepala daerah dalam dalam pelaksanaan strategi Pengarusutamaan Gender dalam segala aspek pembangunan secara berkesinambungan, melalui integrasi isu gender dalam kebijakan, program dan kegiatan baik di OPD, dunia usaha serta organisasi, dan lembaga masyarakat lainnya,” terangnya.
Rilis Kominfo Lahat