wartabianglala.com – Dalam rangka pembinaan Program Pokok PKK Melalui Kelompok Dasa Wisma. Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Lahat hadir di Desa Gunung Agung, Kecamatan Merapi Barat, Kabupaten Lahat. Kamis (25/03/2021).
Ketua TP PKK Kabupaten Lahat, Lidyawati Cik Ujang beserta jajaran turut dibersamai Ketua GOW Hj. Sumiati Haryanto dan Ketua Dharma Wanita Persatuan Wenny Deswan Irsyad. Selain anggota TP PKK desa dan kecamatan, turut hadir Camat Merapi Barat drs. Sumarno, M.Si, Danramil 405/02 Kapten Inf. Sudarno, Kepala KUA Merapi Barat, Mahasiswa KKN UIN Raden Fatah, dan Perangkat Desa Gunung Agung.
Dalam kegiatan ini, Lidyawati Cik Ujang bersama TP PKK kabupaten Lahat memberikan pemahaman kepada kelompok Dasa Wisma Gunung Agung tentang Penataan dan Pembangunan Dasa Wisma di desa mereka. Materi-materi dihadirkan oleh setiap pembina Pokja TP PKK terkait pengembangan kelompok Dasa Wisma. Kegiatan berlangsung menarik, ceria, antusias, dan interaktif.
Lidyawati Cik Ujang berharap, apa yang mereka sampaikan dan lakukan hari ini menjadi modal pengembangan Dasa Wisma dan berkelanjutan.
“Pastinya kelompok Dasa wisma sebagai ujung tombak dan motor penggerak 10 program pokok PKK memang harus mematangkan pemahaman dan secara rutin didampingi oleh TP PKK kabupaten. Harapannya setelah kegiatan ini ada evaluasi. Bagaimana apa yang disampaikan hari ini, bisa nyambung atau berkelanjutan,” ujar Lidyawati Cik Ujang.
Tidak lupa pula, Lidyawati Cik Ujang berterima kasih atas sambutan hangat dari TP PKK dan Pemerintah Desa Gunung Agung.
“Pastinya saya terkesan sekali, sambutan di sini meriah sekali. Terima kasih, terutama Ketua TP PKK Desa Gunung Agung, Misriawati, karena sudah bersedia repot untuk kegiatan ini,” ungkap istri orang nomor satu di Kabupaten Lahat ini.
Sementara itu, Camat Merapi Barat Drs. Sumarno, M.Si mengapresiasi kegiatan ini dan berharap ke depan TP PKK desa akan lebih tertib dalam administrasi.
“Kami selaku pemerintah tingkat kecamatan mengapresiasi agenda tahunan TP PKK ini. Semoga setelah ini TP PKK desa lebih tertib administrasi dan semua elemen pemerintahan dan masyarakat dapat saling bersinergi untuk menyukseskan program-program PKK,” ucapnya.
Kepala Desa Gunung Agung, Dafit Apriansyah dengan didampingi sang istri selaku Ketua TP PKK Desa Gunung Agung, Misriawati. Menyampaikan terima kasih atas kehadiran Lidyawati Cik Ujang dan jajaran atas kunjungan dan pembekalan yang diberikan.
“Saya atas nama Pemerintah Desa Gunung Agung bersama TP PKK Desa Gunung Agung mengucapkan terima kasih atas kedatangan Lidyawati Cik Ujang dan jajaran. Semoga apa yang dilakukan hari ini membuat TP PKK desa kami menjadi lebih baik lagi dalam hal pemahaman juga penjalanan program,” ujar Dafit Apriansyah.
Ditambahkan pula oleh Misriawati, saat ini TP PKK Desa Gunung Agung telah menggelontorkan banyak program.
“Untuk saat ini, yang sudah dilakukan TP PKK Desa Gunung Agung di antaranya bidang usaha keluarga seperti pembuatan lemang, keripik pisang dan ubi, termasuk juga pengembangan kolam ikan. Bidang keagamaan seperti pengajian rutin ibu-ibu dan pelatihan kelompok marawis,” pungkasnya.
Dalam kegiatan ini, TP PKK Kabupaten Lahat turut membagikan doorprize kepada para peserta. Doorprize atau hadiah dibagikan dengan quis wawasan seputar program TP PKK.
(Aan Kunchay)