Wartabianglala.com – Bertempat di Sekretariat Komunitas Pecinta Alam (KPA) Ispala 1995 Lahat, Jalan Cemara Asri, Kelurahan Pagar Agung Kecamatan Lahat, Kabupaten Lahat, Berlangsung kegiatan Temu Kenal dan Sharing Bushcrafter Sumatera pada minggu, 28 Maret 2021.
Kegiatan yang terbuka untuk umum dan bebas biaya tersebut diikuti lebih dari 30 orang dari berbagai Komunitas dan Organisasi Pecinta Alam yang ada di Kabupaten Lahat dan sekitarnya seperti GTRI, Liwapala, Garis Milang, Hiawata, Bidar dan Komphoser. Kegiatan tersebut berlangsung sejak pukul 09.00 pagi hingga selesai.
dr. Ari Apandi atau yang akrab disapa kang Otek, sengaja dihadirkan langsung dari Wanadri guna mengisi materi kegiatan tersebut. Saat diwawancarai dirinya mengatakan bahwa kegiatan pelatihan Bushcrafter ini sangat penting dilakukan apalagi bagi anak-anak muda yang menyukai berpergian dan berkegiatan di alam bebas. Sebab, mau tidak mau kita harus siap apabila sesuatu yang tak terduga seperti; habisnya stock logisitik yang ada, kemudian tersesat hingga berada dalam keadaan darurat lainnya, kita bisa mengatasinya dengan bermodalkan pengalaman dan pengetahuan mengenai dasar-dasar dari Bushcraft ini.
“Kegiatan ini sangat bagus untuk diikuti oleh anak-anak muda yang hobi berkegiatan di alam bebas seperti hutan dan gunung. karena dalam Bushcraft ini, kita akan belajar tentang dasar-dasar keahlian bertahan hidup di alam bebas. Mengingat, anak-anak muda yang saat ini hidup dalam kemajuan teknologi yang begitu pesat, sehingga segala sesuatunya serba praktis dan instan, tak menutup kemungkinan akan menimbulkan mental-mental anak muda yang manja. Tak heran jika dalam kurun waktu 5 s.d 10 tahun belakangan sering sekali tersiar kabar orang hilang saat melakukan perjalanan berkegiatan di alam bebas. Nah, dengan adanya kegiatan ini, kita akan belajar tentang bagaimana cara berhadapan dengan keadaan darurat seperti misalnya; membuat api dengan cara manual.” Kata kang Otek.
Di sisi lain, Akmi Bonti atau yang akrab disapa Kak Bobon selaku perwakilan dari Komunitas Bushcrafter Sumatera saat diwawancara mengatakan; kegiatan bushcrafter ini sengaja dilakukan guna mempererat tali silaturahmi antar sesama pegiat alam dari berbagai lintas komunitas pecinta alam yang ada di Bumi Seganti Setungguan dan sekitarnya.
“Selain bersilaturahmi dan bertukar pikiran antar sesama pegiat alam, kami dari Komunitas Bushcrafter Sumatera bekerja sama dengan rekan-rekan dari KPA Ispala yang juga didukung oleh Warung Pendaki, Ten’s Outdoor, Rose Adventure dan Serikat Lapak Outdoor Lahat (SERELO), sengaja mengadakan pelatihan tentang dasar-dasar keterampilan dan keahlian hidup di alam bebas (Bushcrafter). Untuk pemateri sendiri sengaja kami hadirkan langsung dari Wanadri”. Kata Bobon.
Kemudian Jimmy Wahyudi selaku ketua KPA Ispala mengatakan bahwa kegiatan ini adalah pertama kalinya diselenggarakan, dan diharapakan kiranya kegiatan ini dapat dilakukan secara rutin.
“Untuk kegiatan yang menghasilkan output sebagus dan sebaik ini, ada baiknya jika kegiatan ini diagendakan dan dilaksanakan secara berkelanjutan”. Kata Jimmy.
(Agus Kurniawan)