Wartabianglala.com – Bertempat di Perempatan Lapangan Gelora Serame dan di Simpang Empat Pasar Lematang Lahat, Sekelompok pemuda dalam satu lintas organisasi Pecinta Alam diantarnya; Stepa Buana, Liwapala, Dangau Adventure, Mapala Starpala dan KGA Adventure yang mana dikoordinir langsung oleh Komunitas Pecinta Alam Lahat Adventure Community (LAC) mengadakan kegiatan bakti sosial bertajuk “PAYU BEBAGI” untuk hari pertama di bulan Ramadhan. Selasa, 20 April 2021.
Adapun kegiatan sekelompok pemuda yang menyukai berkegiatan di alam bebas dan berpetualangan itu ialah berbagi takjil dan masker untuk masyarakat kabupaten Lahat khususnya bagi pengguna jalan dan sebagian orang-orang yang lebih membutuhkan yang kebetulan melintas di sekitar lokasi.
Hal tersebut mungkin sedikit keluar dari konteks sebagaimana mestinya Komunitas-komunitas ini dibentuk namun, sebagai manusia yang memiliki jiwa sosial, kelompok organisasi yang kebanyakan anggotanya diisi dengan anak-anak muda itu juga memiliki kepedulian terhadap sesama. Seperti yang dikatakan oleh Bagus Hartono selaku Koordinator lapangan dari kegiatan tersebut.
“Alhamdulillah, di bulan yang penuh berkah ini, kita masih diberikan kesempatan untuk melakukan kegiatan positif, selain dapat memotivasi diri kita sendiri agar senantiasa peka terhadap lingkungan dan alam, kita juga peka terhadap sisi kemanusiaan.” Kata Bagus.
Adapun takjil serta masker yang berhasil disalurkan kepada masyarakat untuk hari pertama kegiatan ini sejumlah 150 kotak Takjil dan 200 buah masker.
Di sisi lain, Aldo dibantu Ongki Surya selaku ketua pelaksana kegiatan mengatakan kalau kegiatan ini dilakukan atas inisiatif dari seluruh anggota dan seluruh komunitas yang tergabung tanpa ada maksud dan kepentingan lain
“Jauh sebelum memasuki bulan Ramadhan, kita memang sudah merencanakan kegiatan ini, diawali dengan mengadakan forum rutin tiap bulan sampai dengan mengadakan beberapa kali pertemuan, sampai akhirnya kita sepakat untuk mengadakan kegiatan ini yang kita beri tema “PAYU BEBAGI”. kegiatan ini murni semata-mata karena kepedulian seluruh pihak yang terlibat. Dan Allhamdulillah hari ini, merupakan hari pertama kegiatan ini kita lakukan.” Kata Aldo dan Ongki bergantian.
Selain itu, Aldo dan Ongki juga berharap agar kiranya kegiatan ini dapat menginspirasi dan memotivasi anak-anak muda khususnya di Kabupaten Lahat untuk tergerak peduli terhadap sesama.
“Kami berharap agar kegiatan ini tidak membuat setiap kami seluruh anggota menjadi jumawa, justru dengan adanya kegiatan ini, diharapkan silaturahmi dapat terjalin serta menumbuhkan jiwa sosial yang tinggi. Selain itu juga dapat menginspirasi dan memotivasi anak-anak muda yang lain untuk tergerak dan dapat mencerminkan semboyan kabupaten Lahat “Seganti-Setungguan” yang mulia itu.” Harapnya.
PAYU BEBAGI adalah kegiatan bakti sosial dari kelompok organsisasi satu lintas organisasi Pecinta Alam yang di koordinir oleh KPA LAC, Kegiatan ini tidak hanya sebatas berbagi Takjil dan Masker, namun juga ada kegiatan penggalangan dana dengan cara Ngamen Amal serta menjual berbagai merchendise yang mana hasilnya akan disalurkan ke pihak yang membutuhkan. Rencananya kegiatan ini akan berlangsung hingga 02 Mei 2021.
(Redaksi)