wartabianglala.com – Turut menghadiri kegiatan perayaan Hari Lingkungan Hidup Sedunia (HLHS) tahun 2021 yang diprakarsai Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Kabupaten Lahat di Kelurahan Pasar Bawah, para tokoh organisasi memberikan tanggapan mereka atas kegiatan ini.
Endriansyah, S.E atau yang akrab disapa Eenk Muda selaku Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kabupaten Lahat mengapresiasi kegiatan ini.
“Ini merupakan kegiatan yang sangat bagus sekali. Bagaimana memberikan contoh dalam berbuat nyata bagi lingkungan hidup. Lokasi penanaman di areal DAS Lematang yang dipilih sudah sangat tepat, karena Pasar Bawah merupakan area rawan banjir. Kita berharap kegiatan ini akan berkelanjutan dengan cakupan lebih besar lagi, seperti reboisasi areal bekas pertambangan. Untuk hal ini, kami dari Kadin Lahat siap bersinergi,” ungkap Eenk Muda selepas acara kegiatan. Jumat (16/07/2021).
Sementara itu, Ketua Laskar Pemuda Cahaya (LPC) Ferli Fauzi menyoroti salah satu rangkaian kegiatan SMSI di HLHS yakni pelepasan bibit ikan.
“Kegiatan menjaga ekosistem di Sungai Lematang yang dilakukan SMSI Lahat begitu luar biasa. Apalagi dengan terbentuknya lubuk larangan di Kelurahan Pasar Bawah, disertai edukasi tentang pengambilan ikan yang ramah lingkungan. Selamat kepada SMSI Lahat yang sudah turut serta membangun lingkungan Kabupaten Lahat,” ujarnya.
Di tempat yang sama, Ketua LSM Gempur, Daniel Insun, menyatakan kebanggaannya atas kegiatan SMSI Lahat. Menurutnya, kegiatan go green menjadi solusi tepat bagi Kabupaten Lahat yang lingkungannya banyak menjadi kawasan tambang.
“Kami dari Gempur pastinya bangga dengan kegiatan ini. Memperhatikan lingkungan dengan kegiatan go green seperti ini, menjadi kegiatan tepat untuk lingkungan Kabupaten Lahat. Semoga menjadi inspirasi bagi kaum milenial dan ormas lainnya untuk mengadakan kegiatan bermanfaat seperti ini. Apalagi, SMSI Lahat juga melibatkan pelajar dalam kegiatan ini, seperti berbagai perlombaan pelajar bertemakan lingkungan,” ucapnya.
Kegiatan HLHS yang diselenggarakan SMSI Lahat didukung penuh oleh Pemkab Lahat melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) dan PT Bukit Asam, Tbk.
(Aan Kunchay)