wartabianglala.com – DPD Partai Golkar Lahat turut merayakan peringatan HUT ke-57 partai berlambang pohon beringin yang jatuh pada tanggal 20 Oktober. Berbagai kegiatan dilangsungkan, seperti Tabur Bunga di TMP Puspa Bhakti, Pemotongan Tumpeng, dan mengikuti meeting virtual bersama DPP Golkar.
Ketua DPD Partai Golkar Lahat, Sri Marhaeni Wulansih, S.H memimpin langsung berbagai kegiatan hari ini. Turut hadir para kader, pendiri, pengurus DPD Golkar Lahat, anggota DPRD Lahat fraksi Partai Golkar, organisasi sayap dari Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG), dan Kesatuan Perempuan Partai Golkar (KPPG).
Kegiatan diawali sekitar pukul 08.00 WIB di TMP Puspa Bhakti dengan digelar apel bersama dipimpin Ketua DPD Partai Golkar Lahat, Sri Marhaeni Wulansih, S.H. Selanjutnya tidak lupa para peserta apel bermunajat bagi arwah para pahlawan yang telah gugur. Kekhidmatan acara pun berlanjut saat bersama-sama menaburkan bunga di pusara TMP Puspa Bhakti.
Setelah itu, kegiatan dilanjutkan di sekretariat Partai Golkar Lahat. Di sini kegiatan berlangsung semarak dan penuh keakraban. Ketua DPD Partai Golkar Lahat, Sri Marhaeni Wulansih, meniup lilin serta memotong tumpeng. Kemudian secara bersama-sama mengikuti acara DPP Partai Golkar secara virtual.
Sri Marhaeni secara tegas menyebut bahwa dengan usia Golkar yang sudah 57 tahun menjadi momen kemenangan di Pemilu.
“Alhamdulillah hari ini kita bisa melaksanakan kegiatan HUT ke-57 Partai Golkar yang diselenggarakan secara serentak se-Indonesia. Target kita ke depan, bagaimana memenangi Pemilu baik Pileg, Pilkada, juga Pilpres. Untuk DPD Golkar Lahat komposisi struktur kita sudah lengkap di 24 kecamatan dan ini merupakan modal penting menuju kemenangan. Sementara untuk Pilpres, kita pastikan bahwa Airlangga Hartarto adalah harga mati,” tegasnya. Rabu (20/10/2021).
(Aan Kunchay)