wartabianglala.com, Lahat – Kegiatan Workshop Berkualitas yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Lahat yang bertemakan “Kolaborasi Implementasi Kurikulum Merdeka, Akreditasi dan Literasi Dalam Upaya Mewujudkan Paud Berkualitas” yang diikuti oleh para Pendidik Paud se-Kabupaten Lahat bertempat di Hotel Callista pada Selasa ( 28/6/2022 ).
Kegiatan tersebut dibuka o Bunda Paud Kabupaten Lahat Lidyawati Cik Ujang SHut MM yang didampiNGI Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Drs H Suhirdin, TP-PKK Lahat serta narasumber dari Provinsi Sumsel.
Suhirdin menyampaikan, harapannya dengan workshop ini disosialisasikan dan dilaksanakan di lingkungan sekolah masing-masing.
“Kami percaya dan ibu-ibu ini biasanya rajin mencatat, rajin mensosialisasikan bagaimana mendidik anak secara baik, karena percayalah kegiatan kita hari ini adalah kegiatan yang penuh dengan amal ibadah untuk kita semua,” kata Suhirdin.
Lidyawati Cik Ujang dalam sambutannya mengatakan semoga peserta bisa menyimak dan mengimplementasikan materi di tempatnya.
“Bisa memanfaatkan pembelajaran ini untuk PAUD nya. Menjadikan motivasi kepada para pendidik PAUD di Lahat,” terangnya.
Lidyawati juga berharap kepada para pendidik materi yang disampaikan bila belum mengerti jangan sungkan-sungkan untuk bertanya yang menjadi uneg- uneg di dalam hati. Kesempatan untuk lebih memahami, mengajak kepada seluruh pendidik PAUD memberikan Pendidikan yang berkualitas.
Puji (30) salah satu peserta dan Pendidik PAUD mengungkapkan saat ini sekolah libur. “Saat yang tepat kita mendapat tambahan pengetahuan menajar anak di PAUD kami nantinya,” ungkapnya.
(Amrita RH Terang)