Muara Enim – Silaturrahmi sekaligus Kunjungan Kerja (Kunker) Komandan Kodim (Dandim) 0404/Muara Enim Letkol Inf Nugraha SH MIP didampingi Ketua Persit KCK Cab.XXXIX Dim 0404, Ibu Nia Nugraha Bersama Tripika, Kades, Kapuskes, BPP, UPTD, Tomas, dan Toga di Wilayah Koramil 404-05/Tanjung Enim, berjalan lancar dan penuh khidmad, acara dilaksanakan di halaman Koramil Tanjung Enim Kecamatan Lawang Kidul Kabupaten Muara Enim.
Kehadiran Dandim 0404/Muara Enim disambut baik Danramil 404-05/TE Kapten Arh Oktavian Zulkarnain beserta Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Ranting 6 Ramil 404-05/TE Cabang XXXIX DIM 0404/Muara Enim Koorcab Rem 044/Gapo PD II/Sriwijaya, dengan mengalungkan bunga dengan persembahan tarian selamat datang khas kabupaten Muara Enim. Sabtu (9/3).
Tentunya, Kunjungan tersebut bertujuan untuk mempererat hubungan antara aparatur pemerintahan dan komponen masyarakat di wilayah.
Mengawali kunjungan kerja Dandim 0404/Muara Enim Letkol. Inf. Nugraha, S.H,. M.I.P dalam arahannya mengajak seluruh jajaran TNI dan anggota Persit KCK di Muara Enim untuk terus menjalin silaturahmi guna mempererat kekeluargaan dan kebersamaan dalam jajarannya.
Untuk keluarga besar Anggota Persit KCK, agar selalu support dan mendukung suaminya dalam melaksanakan tugas sebagai prajurit TNI untuk menjaga dan mengamankan Daerah, negara dalam kesatuan dan persatuan dalam kerangka NKRI.
Usai berikan arahan dengan prajurit TNI dan anggota Persit KCK Koramil 404-05/Tanjung Enim, dilanjutkan silaturahmi dengan Tripika, Lurah/Kepala Desa dan tokoh masyarakat Kecamatan Lawang Kidul, Tanjung Agung dan Kecamatan Panang Enim.
Dalam sambutan Dandim 0404/Muara Enim Letkol. Inf. Nugraha, S.H,. M.I.P menyampaikan kunjungan kerja ini merupakan silaturahmi dalam menjalin hubungan sesama manusia dengan konteks membangun Daerah yang kondusif tetap aman dan terkendali.
“Sebagai tugas prajurit dan aparatur untuk menjaga situasi dan kondisi keamanan dan ketertiban masyarakat serta alat vital perusahaan yang harus diamankan, karena ini merupakan penyumbang PAD untuk pembangunan melalui pajak,” jelasnya.
Untuk itu, Kepala Desa bersinergi dengan pihak keamanan (TNI/Polri) bekerjasama dengan masyarakat untuk menciptakan ketertiban dan keamanan, dengan kondusifitas tentunya investor dapat menanamkan investasi guna kepentingan masyarakat itu sendiri dan pemerintah.
Menurut survey kata Dandim,” negara kita dalam keadaan darurat pangan, stock pangan kita hanya sampai bulan Juni 2024, dan ini merupakan tugas yang sangat berat, bagaimana untuk menambah lahan persawahan 2jutaan hektar yang dibutuhkan agar mencukupi pangan di Indonesia, dan pada bulan Juli 2024 ini merupakan masa tanam,” ujarnya.
Tanpa adanya kerjasama dari semua pihak, Forkopimda, stakeholder yang ada, perusahaan dan masyarakat terkait penanggulangan peningkatan pangan untuk memenuhi kebutuhan pangan di Indonesia.
Tugas pokok TNI adalah menegakkan kedaulatan negara, mempertahankan keutuhan wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, serta melindungi segenap bangsa dan seluruh tumpah darah Indonesia dari ancaman dan gangguan terhadap Kamtibmas dilingkungan sekitar.
Letkol Nugraha juga menyoroti peran TNI dalam mendukung pemerintah daerah dalam berbagai hal, termasuk dalam membantu pembangunan dan penanganan bencana. Selain itu, beliau mengingatkan pentingnya menjaga persatuan dan kesatuan di tengah perbedaan, dan dirinya mengapresiasi sekaligus mengucapkan terima kasih atas kekompakan dalam melaksanakan pilpres dan Pileg dengan aman dan kondusif. selanjutnya Dandim berpesan agar tetap mempertahankan dan tetap menjaga keamanan dan kenyamanan dalam menyambut pesta Demokrasi terutama menjelang peristiwa besar seperti Pilkada yang tak lama lagi akan dilaksanakan.
Pada sesen tanya jawab yang dilontar pada peserta yang hadir, namun mengingat waktu yang membatasi sehingga hanya 3 orang dapat memberikan pertanyaan terkait lahan hutan produktif untuk infrastruktur bagi kepentingan masyarakat guna peningkatan perekonomian melalui bidang pariwisata dan pertanian khususnya pembuatan sawah baru.
Seusai acara, Dandim 0404/Muara Enim Bagikan Sembako kepada Kaum Lansia.
Hadir dalam acara silaturahmi ini, selain Dandim 0404/ muara Enim letkol. Inf. Nugraha, SH, MIP didampingi Ketua Persit KCK Cab. XXXIX Kodim 0404 Muara Enim, para Pasi Kodim 0404, Danramil 404-05 selaku tuan rumah, Kapolsek Lawang Kidul IPTU. Erwin, SH, MH, Kapolsek Tanjung Agung IPTU. Syawal, Camat Lawang Kidul, Camat Tanjung Agung, Camat Panang Enim, Pasi Intel, Danunit, Humas PTBA Hendri Mulyono, dan perusahaan yang beroperasi di wilayah Kecamatan Lawang Kidul, Ketua Persit KCK Koramil 404-05 dan jajaran, Ketua FKPPI dsn anggota, UPTD persampahan, UPTD Puskesmas Tanjung Enim, UPTD perhubungan, para Lurah dan kepala Desa Kecamatan Lawang Kidul, Kecamatan Tanjung Agung dan Kecamatan Panang Enim, Pimpinan Ponpes Tulus Abadi, tokoh masyarakat dan tokoh agama serta undangan lainnya.
(Tim).