Muara Enim – Babinsa Koramil 404-05/Tanjung Enim (TE), Kodim 0404/Muara Enim Sertu Bambang irawan, harapkan kekompakan masyarakat Desa Binaan nya tetap di Pertahankan, hal tersebut disampaikan nya langsung kepada Kades Tanjung Lalang Edi Anwar, saat melakukan Komunikasi Sosial (Komsos) di Desa Tanjung Lalang Kecamatan Tanjung Agung Kabupaten Muara Enim.
Disampaikan Sertu Bambang Irawan, supaya tercapai nya harapan yang di inginkan, harus meningkatkan kekompakan dari masyarakat, dan tentunya bisa selalu berbagi informasi terkait apapun pada suasana di wilayah Desa. Jumat (26/4).
“Insya Allah dengan adanya kekompakan yang terjalin, maka wilayah Desa akan aman dan Kondusif. Terkait yang saya sampaikan ini adalah tugas wajib yang terus kami sosialisasikan kepada masyarakat” ujarnya.
Semoga, lanjut nya, “apa yang di inginkan dapat berjalan lancar, ” Tutup nya.
(Ali/Poniman) .