Muara Enim – Polres Muara Enim Polda Sumatera Selatan menyikapi angkutan batubara yang melintasi jalur Muara Enim – Prabumulih yang di lakukan secara kucing kucingan. Oleh karena itu, pihak Polres Muara Enim bersama stakeholder melakukan penertiban di depan Lapangan Merdeka Muara Enim, Rabu (22/05/24) malam pukul 21.00 Wib
Apel Kegiatan penertiban ini dipimpin langsung oleh Kabag OPS Polres Muara Enim Kompol Toni Arman SH. Razia gabungan tersebut melibatkan Subden POM Muara Enim, Dishub Muara Enim, dan pihak Polres Muara Enim sendiri. Kegiatan ini dilaksanakan di depan Lapangan Merdeka Muara Enim, setelah diperoleh informasi terkait adanya angkutan batubara yang melintasi jalur tengah Muara Enim – Prabumulih secara kucing-kucingan.
Kapolres Muara Enim AKBP Jhoni Eka Putra SH SIK MSI melalui Kabag OPS Polres Muara Enim, Kompol Toni Arman SH, di dampingi Kasat Lantas AKP Suwandi SH MH, Kasat Reskrim AKP Darmanson SH, MH, Subden POM, Dishub dan para perwira, menyatakan
sebagai bentuk keseriusan Polres Muara Enim dalam hal keselamatan berlalu lintas dan menjaga kelayakan jalan raya, maka Polres Muara Enim dan stakeholder terkait melaksanakan kegiatan penertiban/ Razia atas angkutan batubara.
Hal ini menindak lanjuti laporan dari masyarakat dimana ada indikasi angkutan batubara secara kucing kucingan melintasi Muara Enim – Prabumulih, tutur Kompol Toni Arman
“Angkutan batubara ini sangat mengganggu aktivitas masyarakat dan pengguna jalan lainnya”
Penertiban angkutan batubara ini merupakan upaya yang sangat penting untuk meningkatkan kesadaran pelaku angkutan terhadap pentingnya mengikuti prosedur pengangkutan batubara yang benar. Dengan adanya penertiban ini, diharapkan tidak ada lagi pelaku angkutan yang melanggar prosedur, apabila masih ada akan kami tindak tegas berupa tilang.
Semoga langkah ini menjadi contoh bagi seluruh pelaku angkutan lainnya untuk mengikuti prosedur pengangkutan batubara yang benar dan bertanggung jawab terhadap prosedur yang berlaku.
(ali/rilis).