wartabianglala.com, Lahat – Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Lahat periode 2024 – 2029, Hj. Lidyawati dan H. Haryanto melakukan silaturahmi ke Desa Petikal Baru, Kecamatan Kikim Timur sekaligus meresmikan Posko Pemenangan Relawan Sehati. Jumat (13/09/2024).
Kehadiran Hj. Lidyawati dan H. Haryanto yang dikenal sebagai pasangan dengan jargon Berlian di Desa Petikal Baru disambut hangat warga Desa Petikal Baru.
Dalam silaturahminya, seperti biasa Hj. Lidyawati dan H. Haryanto menyerap aspirasi warga Desa Patikal Baru. Dari sini terkuak bahwa sebagian besar warga masih sangat terkesan akan program-program era pemerintahan Cahaya, jargon Bupati Cik Ujang dan Wakil Bupati Haryanto.
Diungkapkan Panda, warga Patikal Baru. Salah satu program dari Cik Ujang – Haryanto yang paling berkesan dan jangan sampai tidak dilanjutkan era Berlian, Hj. Lidyawati dan Haryanto ialah program sekolah gratis.
“Mewakil warga lainnya, saya sangat terkesan dengan program sekolah gratis. Program sekolah gratis sangat membantu masyarakat. Jadi kami berharap agar program ini bisa diteruskan oleh Hj. Lidyawati dan H. Haryanto saat memimpin Kabupaten Lahat nanti,” ujar Panda.
Menanggapi pernyataan tersebut, Hj. Lidyawati dengan tegas menyatakan akan tetap melanjutkan program-program terbaik dari era kepemimpinan Cahaya.
“Program yang sudah ada kita lanjutkan, yang belum selesai kita tuntaskan, yang belum ada kita hadirkan,” ungkap Hj. Lidyawati.
Terkait Sekolah Gratis, Hj Lidyawati mengungkapkan jika terpilih kelak tidak hanya sekolah gratis.
“Sekolah Gratis Plus. Di mana selain bersekolah secara gratis dan seragam sekolah gratis, juga akan kita perbantukan tas sekolah, sepatu sekolah, dan juga seragam olahraga,” ungkapnya.
Sementara itu, Ketua Relawan Sehati Kikim Area Ujang Hirawan, menyatakan rasa terima kasih atas kunjungan Lidyawati dan Haryanto ke Desa Patikal Baru.
“Terima kasih atas kehadiran pasangan Berlian, Lidyawati dan Haryanto ke Desa Patikal Baru. Terima kasih juga sudah meresmikan Posko Desa Patikal Baru. Semoga apa yang menjadi harapan kita bersama dapat dikabulkan oleh Yang Maha Kuasa,” ucap Ujang Hirawan.