Muara Enim – Babinsa Koramil 404-05/Tanjung Enim Serda Imam Udin, menghadiri undangan wisuda Tahfidz Qur’an angkatan IV SD-SMP Bukit Asam di Gedung Serba Guna Bukit Asam Kelurahan Pasar Tanjung Enim Kecamatan Lawang Kidul Kabupaten Muara Enim.
Dilaporkan Serda Imam, acara mengangkat tema, “Alqur’an dihati, semaikan akhlaq terpuji”, berjalan lancar dan Khidmad.
Selain itu, Serda Imam memberikan apresiasi kepada para guru SD-SMP Bukit Asam yang sudah menciptakan sosok anak pecinta Al-Quran.
“Pada kesempatan ini, saya mengucapkan selamat kepada Anak-anak Tahfidz Qur’an angkatan IV yang baru selesai di Wisudah, ” ujar Serda Imam.
Jadi, lanjut Serda Imam, “semoga ilmu yang didapat dapat terus di terapkan dan disini saya berpesan kepada orang tua murid untuk terus memberikan pengawasan kepada anak-anak supaya tidak salah pergaulan, ” ucap nya.
Ditempat terpisah, Danramil 404-05/Tanjung Enim Kapten ARH Octavian Zulkarnain ketika di bincangi awak media mengatakan kebanggaan nya kepada para Anggota Babinsa.
“Saya mengingatkan untuk para Babinsa, agar selalu menjaga kesehatan dalam pelaksanaan tugas maupun kehidupan sehari-hari ,Tetap semangat dalam pengabdian tanpa batas, disini kami berharap hadirnya Babinsa ditengah-tengah masyarakat setidaknya bisa meringankan beban rakyat, “ungkap nya.
Turut hadir, Kadindikbud Muara Enim diwakili Pengawas SMP Dewi Sundari, Mpd, Camat Lawang Kidul diwakili Kasi pelayanan umum Medariani, Kapuskesmas Tanjung Enim diwakili oleh Een, Babinkamtibmas Pasar Tanjung Enim Aioda Amrianto, Lurah Pasar Tanjung Enim Najiburrahmann. SE. MM, Kepala Yayasan Bukit Asam, Kepala Sekolah TK, SD, SMP dan SMA/K Bukit Asam, Manajemen PT. BA,.Direktur PT. BA.K, Direktur Akipba dan BALC.
(Ali).