Muara Enim – Babinsa Koramil 404-05/Tanjung Enim, Kodim 0404/Muara Enim Serda Suroto, melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Monitoring wilayah dengan Warga Binaan tepatnya di Desa Indramayu Kecamatan Panang Enim Kabupaten Muara Enim
Dikatakan Serda Suroto, komsos yang dilakukan nya dalam rangka menghimbau kepada masyarakat untuk saling menjaga ketertiban dan situasi yang kondusif di lingkungan masyarakat dalam menjelang Pilkada Tahun 2024 dengan menjunjung sikap toleransi agar tercipta situasi yang aman dan kondusif. Sabtu (16/11).
Sekaligus juga dalam komunikasi sosial yang rutin dilakukan babinsa berpesan agar lapor sedini mungkin segala informasi yang ada di masyarakat sehingga dapat di antisipasi sedini mungkin.
Dijelaskan Serda Suroto, Komsos yang dilakukan bertujuan untuk memelihara jalinan silaturahmi antara Babinsa dengan masyarakat agar terjalin hubungan yang erat yang dapat meningkatkan kerja sama dalam tugas sehari – hari.
” Hubungan antara Babinsa dengan masyarakat harus terpelihara dengan baik, sehingga dapat menjalin kerja sama yang baik antara babinsa dengan pemerintah desa ” ujar Serda Suroto.
Sementara itu Danramil 404-05/Tanjung Enim Kapten ARH Octavian Zulkarnain ketika dibincangi awak media menyambut baik tugas yang dilakukan Anggota Babinsa nya.
“Lanjutkan tugas kalian untuk selalu berada di tengah-tengah masyarakat, jaga kesehatan dan hati-hati, serta pastikan wilayah Binaan tetap aman dan Kondusif, ” ucap Danramil.