wartabianglala.com, Lahat – Dalam upaya mempererat tali persaudaraan dan sinergitas, PT Muara Alam Sejahtera (MAS) menggelar acara buka puasa bersama awak media di Kabupaten Lahat. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat hubungan silaturahmi antara keluarga besar media dan jurnalis yang selama ini turut berperan dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat.
Acara buka puasa bersama ini berlangsung di D’Luminaxotaru Caffe, Jalan Raya Lembayung, Kelurahan Bandar Agung, Lahat, pada Sabtu (22/3/2025). Manajemen PT MAS diwakili oleh Redi Setiadi, S.H., Parngotan Harahap, S.H. (Ucok), dan Rizal.
Dari pihak awak media, hadir Ketua PWI Lahat Nurmala, S.Sos., beserta rekan-rekan, Ketua IWO Lahat Supelmen beserta rekan-rekan, serta perwakilan Forum Jurnalis Lahat yang dipimpin oleh Lili.
Dalam kesempatan tersebut, Redi, S.H., mewakili PT MAS, menyampaikan apresiasi atas kehadiran para jurnalis serta harapannya agar sinergitas antara PT MAS dan awak media terus terjalin dengan baik.
“Momen buka puasa bersama ini memang hanya satu kali dalam setahun, tetapi kebersamaan, komunikasi, serta kerja sama yang harmonis harus terus terjaga. Semoga Allah SWT senantiasa memberikan kesehatan, kekuatan, dan kesempatan kepada kita semua untuk menjalankan ibadah di bulan Ramadan 1446 H,” ujar Redi.
Sementara itu, Dedi Firmansyah, mewakili awak media, mengucapkan terima kasih kepada PT MAS atas terselenggaranya acara ini.
“Kami sangat mengapresiasi inisiatif PT MAS dalam menjalin kebersamaan dengan insan pers. Semoga sinergitas ini semakin kuat ke depan, sehingga terjalin hubungan yang semakin baik dalam mendukung keterbukaan informasi dan pembangunan di Kabupaten Lahat,” ungkap Dedi.
Acara buka puasa bersama ini berlangsung dalam suasana penuh kehangatan, diakhiri dengan doa bersama dan diskusi santai antara manajemen PT MAS dan awak media.